Menu

MENU

Demam Berdarah - BERIKUT DAFTAR RAMUAN HERBAL PENANGKALNYA

Sekarang ini saatnya musim penghujan, dimana setiap kali pergantian musim, penderita penyakit Demam Berdarah (DBD) jumlahnya selalu saja meningkat dan khususnya menyerang anak-anak yang berusia di bawah 10 tahun. Memang perlu adanya penanganan khusus selain pergi berobat ke dokter.



Intensitas curah hujan yang masih cukup tinggi menyebabkan banjir menggenangi beberapa daerah di Indonesia. Sejumlah penyakit rawan dan mematikan pun mulai bermunculan. Tak ada salahnya kalau kita selalu waspada terutama penyakit-penyakit yang disebarkan oleh nyamuk.



Tapi tak perlu khawatir, karena sekarang ini para herbalis Indonesia telah mengeluarkan beberapa ramuan untuk pengobatan alternatif yang biayanya sangat terjangkau, bahkan mungkin ada di kebun kalian.

Dengan sumber kunci Bapak Hariyadi, seorang herbalis asal Surabaya mengungkapkannya yang dirangkum menjadi sembilan macam bahan alami dan disertai dengan resep dan cara pembuatan.


Ramuan Herbal Penangkal Penyakit Demam Berdarah:



1. Jambu biji merah.
Caranya: Jambu biji merah dijus dan diminum setiap saat.

2. Daun Imbo.
Cara: rebus 5 lembar daun imbo, bunga jungkut pendul 1 genggam lalu dicampur dengan lima gelas air sisakan 3 gelas. Diminum 3x sehari setengah gelas.

3. Daun Pare.
Daun pare 1 genggam, 3 lembar sambiloto, temulawak 1 ruas tambahkan 5 gelas, sisakan 3 gelas. Sehsri 3x setengah gelas.

4. Brotowali.
5 cm brotowali, 1 batang daun pepaya,1 ruas temu ireng, masak dengan 5 gelas air sisakan 3 gelas. Minum 3x sehari setengah gelas.

5. Ontong.
Ontong dicuci bersih lalu direbus. Airnya diminum 3x sehari

6. Belimbing.
2 buah belimbing buah, 1 tangkai daun pepaya, 2cm temu ireng. Cuci bersih lalu parut dan ambil airnya untuk diminum 3x sehari.

7. Jambu klotok.
Jambu klotok ditambah sambiloto dijus dan diminum.

8. Akar pepaya.
1 genggam akar pepaya, 1 tangkai daun pepaya, 1 ruas temu ireng, 3 blimbing buah dijus jadikan 1 gelas, diminum 1-2 kali sehari.

9. Daun Sambiloto.
3-7 lembar daun sambiloto, rebus dengan 3 gelas air sisakan 1 gelas, lalu diminum 3x sehari.

Demikian ramuan herbal untuk menyembuhkan penyakit demam bersarah pada anak. 
wikisehatpedia.blogspot.co.id