Bedeng-bedeng di kebun sudah jadi dan siap ditanami.
Mau menanam apa?
Disarankan agar satu bedeng ataupun kebun tidak ditumbuhi oleh satu jenis tanaman produktif saja. Permakultur mengedepankan keanekaragaman, sebagaimana desain alam. Lagipula, jika satu bedeng bisa menghasilkan tiga atau empat makanan sekaligus, kenapa cuma menanam satu jenis?
Tanaman produktif apa saja yang cocok ditanam berdampingan?
Barangkali ada yang pernah memperhatikan, di desa-desa para petani menanam kacang tanah sesudah panen padi. Kadang tumbuh pula jagung di antaranya. Biasanya alasan yang diutarakan adalah: “Supaya tanah tetap gembur.” Pengetahuan ini diturunkan dari generasi ke generasi. Kacang-kacangan mengembalikan nutrisi tanah, khususnya nitrogen, yang sudah diserap oleh pertumbuhan padi.
Dari dulu, masyarakat asli benua Amerika mengenal tiga tanaman yang disebut The Three Sisters (Tiga Saudari). Ketiganya, yakni jagung, polong-polongan, dan labu-labuan, ditanam berdekatan. Interaksi saling menguntungkan hadir baik dari sisi praktis maupun molekular. Polong-polongan atau legum merambati jagung, menjaganya agar tak mudah tumbang oleh angin kencang. Akar legum juga mengikat nitrogen di tanah, menyediakan nutrisi bagi tanaman jagung dan labu dari musim ke musim. Labu-labuan, dengan daun-daunnya yang lebar dan lebat, menjaga tanah tetap lembab. Selain itu, sinar matahari yang terhalang sampai ke permukaan tanah oleh daun-daun labu membuat rumput sulit tumbuh.
Sederhana, namun mengagumkan.
Berikut adalah daftar beberapa tanaman produktif yang cocok ditanam bersama-sama. Selain mampu menyeimbangkan nutrisi tanah, ada pula tanaman-tanaman yang menjauhkan hama lewat baunya, atau mengundang berbagai jenis hewan yang membantu polinasi atau memangsa serangga-serangga merugikan. Dengan keanekaragaman tanaman di kebun, keanekaragaman fauna pun bisa tercipta, sehingga alam tetap lestari.
Selain melakukan sistem tumpang sari, cobalah membuat beberapa bedeng atau plot sehingga beberapa kombinasi tanaman dapat dirotasi dari musim ke musim. Dengan cara ini, selain sumber makanan beragam, nutrisi tanah seimbang, hama pun bingung mau makan di mana. Kedua hal ini, tumpang sari dan rotasi tanaman, merupakan bagian dari sistem berkebun yang ramah lingkungan.
Selamat menanam!
COMPANION PLANTING – TUMPANG SARI
- ALLIUMS (onions, garlic, leeks, shallots, chives, etc.) | beneficial for: fruit trees, nightshades (tomatoes, capsicum peppers, etc.), potatoes, brassicas (cabbage, broccoli, kohlrabi, etc.), carrots | helped by: carrots | repel/distract: slugs, aphids, carrot fly, cabbage worms | avoid: beans, peas, parsley – 1. ALIUM (bawang-bawangan, termasuk daun prei) | membantu: pohon-pohon buah, tomat, cabai, kapsikum, kentang, kubis-kubisan (kol, brokoli, kohlrabi, dll.), wortel | dibantu oleh: wortel | menjauhkan: siput telanjang, kumbang penghisap, lalat wortel, ulat kubis | jangan tanam bersama: kacang-kacangan, polong-polongan, peterseli
- ASPARAGUS | beneficial for: tomatoes | helped by: aster family flowers, dill, coriander, tomatoes, parsley, basil, comfrey, marigolds, nasturtiums | attracts: coupled with basil seems to encourage lady bugs | avoid: onion, garlic, potatoes, gladiolas – 2. ASPARAGUS | membantu: tomat | dibantu oleh: aster, adas, ketumbar, tomat, peterseli, basil (bermacam-macam kemangi), comfrey (Jawa: kompring), bunga tahi ayam, nasturtium | mengundang: berpasangan dengan basil (kemangi) dapat menarik kepik | jangan tanam bersama: bawang-bawangan, kentang, bunga gladiol (sejenis lili)
- BRASSICAS (broccoli, Brussels sprouts, cabbage, cauliflower, Chinese cabbage, kohlrabi, radish, turnip) | beneficial for: potatoes, cereals (e.g. corn, wheat) | helped by: geraniums, dill, alliums, rosemary, nasturtiums, borage | repel/distract: wireworms | avoid: mustards, nightshades (tomatoes, peppers, etc.) – 3. BRASIKA (kubis-kubisan dan sawi-sawian) | membantu: kentang, sereal (jagung, gandum, dll.) | dibantu oleh: tapak dara, adas, bawang-bawangan, rosemary, nasturtium, terbangun (bangun-bangun) | menjauhkan: ulat kawat | jangan tanam bersama: sesawi, tomat, cabai
- BEANS | beneficial for: beets, brassicas, carrots, celery, chard, corn, cucumber, eggplant, lettuce, peas, potatoes, radish, rosemary, spinach, summer savory, dill, strawberries, mints | helped by: eggplant, summer savory | repel/distract: California beetles | avoid: tomatoes, chili peppers, alliums | note: hosts nitrogen-fixing bacteria; a good fertilizer for some plants, too much for others – 4. KACANG-KACANGAN | membantu: bermacam-macam bit atau lobak, kubis-kubisan atau sawi-sawian, wortel, seledri, jagung, timun, terong, selada, polong-polongan, kentang, lobak, rosemary, summer savory, adas, strawberi, mentha | dibantu oleh: terong, summer savory | menjauhkan: kumbang Kalifornia| jangan tanam bersama: tomat, cabai, bawang-bawangan | catatan: akarnya menjadi tempat hidup bakteri-bakteri pengikat nitrogen; membantu menyuburkan beberapa tanaman, namun dapat berlebihan bagi beberapa jenis tanaman lain
- BEETS | beneficial for: bush beans, lettuce, kohlrabi, onions, brassicas | helped by: catnip, garlic, mints | avoid: runner or pole beans (stunt each other’s growth) | note: good for adding minerals to the soil through composting leaves which have up to 25% magnesium – 5. BIT (lobak-lobakan) | membantu: kacang jogo, selada, kohlrabi, bawang-bawangan, kubis-kubisan/sawi-sawian | dibantu oleh: catnip, bawang putih, mentha | jangan tanam bersama: koro benguk (saling menghambat pertumbuhan) | catatan: bermanfaat dalam penambahan mineral, khususnya magnesium, bagi tanah melalui daun-daunnya yang membusuk
- CARROTS | beneficial for: tomatoes (but carrots may get stunted), alliums, lettuce | helped by: alliums (confuse carrot flies), rosemary, sage, beans (produces the nitrogen carrots need more than some other root vegetables), flax (produces an oil that may protect root vegetables like carrots from some pests) | attract: assassin bug, lacewing, parasitic wasp, yellow jacket and other predatory wasp (for the beneficial insect-attracting properties of carrots to work, they need to be allowed to flower) | avoid: dill, parsnip, radish – 6. WORTEL | membantu: tomat (namun wortel dapat mengerdil), bawang-bawangan, selada | dibantu oleh: bawang-bawangan (tidak disukai lalat wortel), rosemary, sage, kacang-kacangan (menghasilkan nitrogen yang lebih banyak dibutuhkan wortel ketimbang sayur jenis akar-akaran lain), linum (menghasilkan minyak yang bisa melindungi sayur jenis akar-akaran seperti wortel dari beberapa hama) | mengundang: kepik leher, lalat jala, tawon parasit, tawon jaket kuning, dan tawon-tawon pemangsa hama lainnya (wortel harus dibiarkan berbunga agar dapat mengundang serangga-serangga bermanfaat) | jangan tanam bersama: adas, parsnip, lobak
- CELERY | beneficial for: tomatoes | helped by: leek, cosmos, daisies, snapdragons |avoid: corn, aster flowers – 7. SELEDRI | membantu: tomat | dibantu oleh: bawang daun, kenikir, dahlia, mulut naga | jangan tanam bersama: jagung, aster
- CORN | beneficial for: beans | helped by: sunflowers, legumes (beans, peas, etc.), cucurbits (squash, cucumbers, melons, etc.), amaranth, white geranium, lamb’s quarters, morning glory, parsley, potato | avoid: tomato, celery | note: in the Three Sisters technique, it provides beans with a trellis, and is protected from predators and dryness by cuncurbits –8. JAGUNG | membantu: kacang-kacangan | dibantu oleh: bunga matahari, legume (kacang-kacangan, polong-polongan), labu-labuan (labu, ketimun, melon, dll.), bayam amaranth, tapak dara putih, dieng abang, bunga terompet, peterseli, kentang | jangan tanam bersama: tomat, seledri | catatan: dalam teknik cocok tanam Tiga Saudari, jagung menjadi rambatan bagi kacang-kacangan atau polong-polongan, dan dilindungi dari pemangsa dan kekeringan oleh labu-labuan
- CUCUMBER | beneficial for: corn | helped by: nasturtiums, radishes, marigolds, sunflowers, peas, beets, carrots, dill | attracts: ground beetles | avoid: tomato, sage – 9. TIMUN | membantu: jagung | dibantu oleh: nasturtium, lobak-lobakan, bunga tahi ayam, bunga matahari, kacang-kacangan, bit, wortel, adas | mengundang: berbagai kumbang tanah | jangan tanam bersama: tomat, sage
- EGGPLANT | beneficial for: beans, peppers | helped by: marigolds (deter nematodes), tarragon, mints – 10. TERONG | membantu: kacang-kacangan, cabai | dibantu oleh: bunga tahi ayam (menghalangi cacing gilig), tarragon, mentha
- LETTUCE | beneficial for: none | helped by: radish, kohlrabi, beans, carrots, mints (repel slugs) | avoid: celery, cabbage, cress, parsley – 11. SELADA / DAUN SLA | membantu: tidak ada | dibantu oleh: lobak, kohlrabi, kacang-kacangan, wortel, mentha (mengusir siput telanjang) | jangan tanam bersama: seledri, kubis, selada air, peterseli
- MUSTARD | beneficial for: cabbage, cauliflower, radish, Brussels sprouts, turnips | helped by: none | repels: various pests – 12. SESAWI | membantu: kubis, bunga kol, lobak, Brussels sprouts, lobak cina | dibantu oleh: tidak ada | mengusir: berbagai hama
- PEPPERS | beneficial for: marjoram | helped by: tomatoes, geraniums, petunias | attract: tomato hornworm | note: Pepper plants like high humidity, which can be helped along by planting with some kind of dense-leaf or ground-cover companion, like marjoram and basil. They also need direct sunlight, but their fruit can be harmed by it. Pepper plants grown together, or with tomatoes, can shelter the fruit from sunlight, and raises the humidity level. – 13. CABAI | membantu: marjoram manis | dibantu oleh: tomat, tapak dara, petunia | mengundang: ulat tanduk tomat | catatan: Tanaman cabai menyukai kelembaban tinggi, yang bisa dibantu oleh tanaman-tanaman berdaun lebat atau penutup tanah, seperti marjoram dan basil. Cabai juga membutuhkan sinar matahari langsung, namun buahnya dapat rusak olehnya. Beberapa cabai yang tumbuh berdekatan, atau bersama tomat, dapat melindungi buahnya dari paparan sinar matahari, serta meningkatkan kadar kelembaban.
- POTATO | beneficial for: none | helped by: horseradish (increases the disease resistance of potatoes) | avoid: atriplex, carrot, cucumber, onion, raspberries, squash, sunflower, tomato – 14. KENTANG – membantu: tidak ada | dibantu oleh: wasabi (meningkatkan ketahanan kentang terhadap penyakit) | jangan tanam bersama: semak laut, wortel, timun, bawang putih, frambosia, labu, bunga matahari, tomat
- PUMPKIN (and other squash) | beneficial for: corn, beans | helped by: buckwheat, catnip, tansy, radishes (trap crop against flea beetles) | attracts: spiders, ground beetles – 15. LABU (labu-labuan termasuk gambas, pare, melon, dll.) | membantu: jagung, kacang-kacangan | dibantu oleh: soba, catnip, tansy, lobak (memerangkap kumbang tanah kuning) | mengundang: laba-laba, kumbang-kumbang tanah
- RADISH | beneficial for: squash, eggplant, cucumber, lettuce | helped by: none | repels: flea beetles, cucumber beetles – 16. LOBAK | membantu: labu-labuan, terong, timun, selada | dibantu oleh: tidak ada | menjauhkan: kumbang tanah kuning, kumbang timun
- SPINACH | beneficial for: none | helped by: peas and beans (provide natural shade for the spinach) – 17. BAYAM | membantu: tidak ada | dibantu oleh: kacang-kacangan dan polong-polongan (pemberi teduh bagi bayam)
- TOMATOES | beneficial for: roses, peppers, asparagus | helped by: basil, oregano, parsley, carrots, marigold, alliums, celery, geraniums, petunias, nasturtiums, borage | attract: tomato hornworm | repel: asparagus beetle | avoid: black walnut, corn, fennel, peas, dill, potatoes, beetroot, brassicas, rosemary | note: growing tomatoes with basil does not appear to enhance tomato flavor, but studies have shown that growing them around 10 inches apart can increase the yield of tomatoes by about 20% –18. TOMAT | membantu: mawar, cabai, asparagus | dibantu oleh: basil (kemangi), oregano, peterseli, wortel, bunga tahi ayam, bawang-bawangan, seledri, tapak dara, petunia, nasturtium, bangun-bangun | jangan tanam bersama: kenari hitam, jagung, adas, kentang, gula bit, sawi-sawian, rosemary | catatan: menanam tomat bersama basil (semacam kemangi) tidak meningkatkan rasa tomat, namun penelitian menunjukkan bahwa menanam keduanya sejauh kurang lebih 25 sentimeter dapat meningkatkan hasil panen tomat hingga 20%
SHARE !
bekabuluh.wordpress.com